Malam Ramadhan kedua.. Tarawehan di mesjid yang berbeda...Kalo kemaren malem tarawehan di Masjid komplek , tapi malam ini di sebuah mesjid di pusat kota Bandung, Masjid Istiqomah...
Suasana yang berbeda pastinya...
Udah ah basa basinya, intinya sih cuma pengen berbagi soal ceramah ustad tadi, hehee...
Bagian yang paling diingat :
Ada 4 jenis menangis yang membuat kita lebih dicintai Allah (Hayooo... siapa yang ga pengen dicintai Allah?) :
1. Menangis karena khusyuk dalam beribadah
Allah mencintai orang yang menangis ketika shalat karena kekhusyukan shalatnya sebab benar-benar menghayati makna bacaan shalatnya dan terharu karena sadar sekali ia sedang menghadap Allah Yang Maha Indah....
2. Menangis ketika membaca Al Quran
Allah mencintai orang-orang yang menangis ketika tilawah karena menghayati arti kandungannya, serta terharu karena sadar itu adalah surat cinta dari Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang...
3. Menangis ketika tobat
Allah mencintai orang-orang yang menangis karena tobatnya sebab terharu masih diberikan kesempatan oleh Allah Yang Maha Pengampun untuk bertobat...
4. Menangis ketika menolong orang lain
Allah mencintai orang-orang yang menangis terharu karena masih diberikan kesempatan oleh Allah Yang Maha Penolong untuk memberikan pertolongan pada orang lain melaui tangannya... Karena ia sadar sekali bahwa manusia yang paling mulia adalah orang yang paling bermanfaat untuk sekelilingnya..
So.. Mulai sekarang jangan malu malu lagi untuk menangis.. Kalo itu bikin kita lebih dicintai Allah, kenapa ga? Kenapa harus malu? Menangislah... ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar